Suka Makanan Korea? Coba Bikin Budae Jjigae Sendiri Yuk!

Jum'at, 22 Maret 2019 - 09:30 WIB
Suka Makanan Korea?...
Suka Makanan Korea? Coba Bikin Budae Jjigae Sendiri Yuk!
A A A
JAKARTA - Mencari ide makanan yang pas buat kumpul-kumpul bareng keluarga? Buat saja bikin makanan khas Korea, budae jjigae. Budae jjigae merupakan makanan yang dibuat dari sup yang dimasak dengan sosis dan daging kalengan. Rasanya sudah pasti nikmat dan dijamin keluarga tercinta ingin nambah. Berikut resep membuat budae jjigae untuk makan malam seperti dikutip dari akun Instagram @masaktv.

Bahan:
2 bungkus mie instan korea
7 gelas air
100 g daging sapi
100 daging kornet
3 buah sosis, iris
100 g kimchi
½ siung bawang bombai
2 buah wortel
50 g jamur enoki
200 g tahu sutra
50 g rice cake (tteok)
2 btg daun bawang

Bahan saus:
1 sdm gochujang
3 sdm bubuk cabai
1 sdm gula pasir
1 sdm minyak wijen
1 sdm kecap ikan
1 sdm kecap asin
2 siung bawang putih

Cara membuat:
1. Saus, siapkan mangkuk. Campurkan gochujang, bubuk cabai, merica putih bubuk, gula pasir, minyak wijen, kecap ikan, kecap asin, dan bawang putih cincang. Aduk rata. Diamkan minimal 30 menit sebelum digunakan. Siapkan wajan anti lengket. Tata di pinggir pan, daging sapi, daging kornet, sosis, kimchi, bawang bombai, wortel, jamur enoki, tahu sutra, dan rice cake.

2. Taruh bahan saus di tengah wajan. Tambahkan air. Masak hingga mendidih dan bahan lain setengah matang. Masukkan mie instan beserta bumbunya. Teruskan memasak hingga mie matang. Jika mie sudah matang, tambahkan irisan daun bawang. Aduk rata semua bahan dan bumbu. Sajikan hangat. Budae jjigae siap dihidangkan.
(alv)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1018 seconds (0.1#10.140)